Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Belanja Bahan Di Toko AA " Agung Abadi " CBD Ciledug Gara Gara si Burkat Merah

Berawal dari niat hendak mencari kain burkat warna merah buat nyambung baju yang kependekan, yang tadinya saya cuman muter-muter keliling penjahit di sekitar pondok kacang berharap menemukan kain perca burkat seseuai yang saya harapkan akhirnya nyampai juga ke toko AA Ciledug. Sudah lama sekali rasanya saya gak belanja bahan di toko ini, seingat saya mungkin setahun yang lalu terakhir belanja bahan ke toko Agung Abadi Textile. Padahal dahulu mugkin hampir tiap minggu saya menyambangi toko ini buat membeli bahan bahan jahit.

Toko Agung Abadi atau yang sering di sebut dengan singkatan Toko AA terletak di area pertokoan samping CBD Ciledug, Tangerang. Untuk Berbelanja di toko ini aksesnya cukup mudah dan parkirannya juga luas meskipun kadang sering penuh dan terpaksa nyari parkir jauh dari lokasiya. 

Bisa di bilang toko AA ini adalah satu-satunya toko yang menjual textile di daerah Ciledug, meskipun sebenarnya ada toko lain yang juga menjual aneka bahan bahan textile di dalam Pasar Plaza Borobudur namun koleksinya sangat sedikit sehingga minim sekali pilihan.

Koleksi kain bahan di toko AA Ciledug ini lumayan komplit menurut saya, mulai dari bahan untuk celana poliester, drill, wool, saten, jeans bahkan sampai kain batik aneka motif juga tersedia. Tapi sayangnya di sini tidak terdapat kain burkat warna merah yang sedang saya cari-cari, mungkin karena susah juga ya motifnya. 

Buat teman-teman yang tinggal di daerah Ciledug, Tangerang saya recomended banget belanja bahan jahit di toko AA ini, soalnya hampir semua kain yang di jual di sini adalah berkualitas dan juga bermerek. Dari pilihan warnanya juga selalu ready, namun jika warna yang kita inginkan pas tidak tersedia maka oleh "nci"nya bisa di lakukan pemesanan dan besoknya pasti sudah siap. Karena kain yang di jual di toko AA ini adalah kain dari agen resmi dan bukan sisa garmen, tentunya stok akan selalu ada kapan saja kita butuh kain yang sama.

Dari pengalaman saya belanja kain di pasar Cipadu, waktu itu saya membeli bahan warna biru dongker untuk pelanggan di sebuah toko yang saya lupa nama tokonya. Setahun kemudian saya kembali berniat membeli bahan yang sama karena pelanggan saya meminta di jahitkan lagi dengan bahan yang sama tersebuat, eh ternyata bahannya tidak ready lagi dan gak bisa di usahakan. Menurut penjelasan dari karyawan toko tersebut bahwa semua bahan yang di jualnya adalah sisa garmen, jadi ya seadanya di toko itu aja kalo udah habis gak akan ada lagi untuk bahan yang sama namanya juga sisaan.

 Hal semacam itu kehabisan stok atau semacamnya tidak akan pernah terjadi jika teman teman membeli kain di toko AA textile ciledug, selama pebriknya masih produksi maka kain tersebut pasti akan selalu ready di toko Agung Abadi Ciledug.

Meskipun kain burkat merah yang saya cari tidak tersedia, akhirnya setelah melihat lihat koleksi aneka kain di toko ini saya putuskan untuk membeli 2 potong kain untuk bahan celana. Kain yang pertama dari bahan wool sintetis berwarana abu-abu bermerek superfeel dan kain kedua adalah kain berwarna hitam sepanjang 2,5 meter dengan merek maxistar. 

Setelah selesai menyambangi toko Agung Abadi dan belum juga menemukan kain burkat warna merah yang saya cari akhirnya saya putuskan untuk melanjutkan pencarian ke pasar kain Cipadu berharap bisa menemukan kain burkat tersebuat, dan benar saja setelah menanyakan ke beberapa toko yang ada di pasar Cipadu akhirnya ketemu juga apa yang saya cari.

Semoga tulisannya bermanfaat ya, terima kasih sudah berkunjung ke blog ini. Salam sukses dari saya.










Sumanto
Sumanto Seorang penjahit biasa yang ingin bermanfaat untuk sesama. Mudahkanlah jalan orang lain maka Allah akan memudahkan jalanmu.

Posting Komentar untuk "Belanja Bahan Di Toko AA " Agung Abadi " CBD Ciledug Gara Gara si Burkat Merah"