Pola Jiplak Setelan Kebaya Kartini Moderen
Pola jiplak ini adalah pola baju panduan untuk menjahit kebaya kartini moderen.
Pola di cetak dalam bentuk baner printing dan terdapat garis warna yang mewakili setiap ukuran pola.
Dalam satu lembar pola kebaya sudah terdapat 8 pilihan ukuran yang bisa dipergunakan sesuai kebutuhan.
Pola belum termasuk kampuh untuk jahitan, hal ini diperlukan guna memudahkan mengetahui ukuran asli pola.
Untuk setiap paket pembelian sudah ada petunjuk penggunaan pola serta petunjuk penambahan kampuh jahitan yang diperlukan pada tiap bagian, sehingga memudahkan bagi penjahit pemula sekalipun.
Pola jadi yang belum disertai kampuh ini juga dimaksudkan supaya lebih memudahkan dalam melakukan pecah pola buat yang sudah mahir menjahit, sehingga lebih mudah dimodifikasi.
Barcode link tutorial sudah tersedia untuk memudahkan pencarian video panduan lengkap mulai dari penggunaan pola sampai cara menjahitnya, video sudah saya upload di chanel youtube Jamblang Studio.
Untuk lebih jelasnya mengenai penggunaan pola jiplak ini dan juga cara menjahitnya simak 5 video dibawah ini yang sudah saya upload di
youtube.
Untuk pembelian pola jiplak kebaya kartini bisa melalui link toko kami di bawah ini;
Posting Komentar untuk "Pola Jiplak Setelan Kebaya Kartini Moderen"